Dosen PAI UAA Menjadi Keynote Speaker pada International Seminar tentang Pendidikan di Masa Pandemi

Dosen PAI UAA Menjadi Keynote Speaker pada International Seminar tentang Pendidikan di Masa Pandemi

Dr. Ahmad Salim, MPd menjadi salah satu keynote speaker pada seminar internasional yang diselenggarakan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Alma Ata pada Kamis 29 April 2021. hadir sebagai pembicara pada seminar bergengsi dibidang pendidikan tersebut Juhairi, Phd dari University of Nort Carolina, USA dan Prof. Dr. Rochmat Wahab, MPd (mantan Rektor Universitas Negeri Yogyakarta).

Dalam presentasinya, Dr. Ahmad Salim, M.Pd. menjelaskan tentang Challenges of Educational activity at Pandemic Era in Indonesia. Seminar yang dikemas dengan tema “Challenges & Opportunities Education 4.0 tersebut diikuti oleh lebih dari 300 peserta baik dalam maupun luar negeri. Salim banyak mengupas disparitas pelaksanaan pembelajaran antara masyarakat urban dan masyarakat rural. Masyarakat urban dengan terfasilitasi kecukupan internet, bisa menyelenggarakan kegiatan pembelajaran dengan efektif. Dilain pihak masyarakat rural dengan kurangnya fasilitas yg terkoneksi dengan internet, maka pelaksanaan pembelajaran online menjadi masalah.

Siswa yang didukung dengan fasilitas internet memadai serta orang tua yang lebih terdidik, bisa menjalankan pendidikan daring secara efektif karena orang tuanya tetap bisa berkomunikasi dengan guru dapat membantu anaknya menyelesaikan tugas, Di lain pihak siswa dngan dukungan orangtua yang minim fasilitas dan pendidikan, justru menjadikan alat komunikasi yng dimilikinya lebih banyak digunakan untuk bermain dari pada belajar. Orang tua yang kurang terdidik, tidak tahu mengisi peran sebagai pendidik, karena keterbatasan kompetensi yang dimiliknya atau tersibukkan dengan pekerjaannya.

Beberapa usaha kreatif para praktisi pendidikan sdapat dipertimbangkan sebagai usaha solutif menyikapi pandemi covid-19. usaha-usaha kreatif yang telah banyak dilakukan di Indonesia seperti home visting, mengumpul tugas di sekolah, membuka pembalajaran secara tatap muka secara berkala/bergantian diantara siswanya. kegiatan ini juga disiarkan secara live dan rekamannya dapat diakses melalui channel youtube https://www.youtube.com/watch?v=-jlJhjCMFkM